Cedera Engkel, Satu Pemain Tinggalkan TC Timnas U-19

latihan timnas u-19 di Batu, Malang
Sumber :
  • VIVAnews/Adi Yoga
VIVAbola
Andik Vermansyah Absen di Seleksi Timnas Tahap Kedua
- Skuad Timnas Indonesia U-19 masih menjalani pemusatan latihan di Batu, Malang. Rencananya, setiap bulan, tim pelatih akan menyusutkan jumlah pemain hingga memperoleh skuad yang ideal untuk tampil di Piala Asia U-19, 2014.

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia

"Korban" pertama adalah Rudolf Yanto Basma. Menurut Asisten Pelatih Timnas U-19, Eko Purdjianto, pencoretan Rudolf bukan berdasarkan alasan teknis. Pemain jebolan SAD Uruguay itu dipulangkan karena menderita cedera engkel yang cukup parah. Menurut Eko, pemain tersebut harus istirahat selama 6 bulan.
TC Timnas Hari Kedua, Boaz Jalan-jalan di Pinggir Lapangan


"Dia harus memulihkan cederanya. Cukup lama, 6 bulan dia harus istirahat. Jadi, tidak mungkin dia ikut masa TC," kata Eko. "Setiap akhir bulan, memang akan dilakukan pencoretan pemain. Tapi, untuk kuotanya masih belum ditentukan. Tim pelatih masih perlu merundingkannya terlebih dahulu," sambung Eko.


Dicoretnya Rudolf membuat peserta TC saat ini hanya tinggal 39 pemain. Septian David Maulana dan Terens Narang merupakan dua nama yang terakhir bergabung dengan Garuda Jaya. Keduanya bergabung setelah memperkuat Indonesia U-18 pada Piala Pelajar Asia di Thailand.


Sempat beredar anggapan bahwa timnas U-19 akan mendapat tambahan pemain dari seleksi yang digelar Minggu, 24 November 2013. Namun Eko meluruskan, bahwa prosesnya tidak dilakukan secara terbuka.


"Sebenarnya, bukan seleksi terbuka. Kami, tim pelatih timnas U-19, mendapat undangan dari Pengcab PSSI Kota Batu untuk menghadiri kompetisi usia dini," kata Eko. "Di sana rencananya akan memantau para pemain yang berlaga. Siapa tahu ada yang bisa masuk ke timnas U-19. Tapi, sejauh ini kami belum dapat." (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya