Shevchenko: Melatih AC Milan Ideal Buat Saya

Legenda AC Milan, Andriy Shevchenko.
Sumber :
  • redandwhitekop.com
VIVAbola
Gelandang Madrid Jadi Target Utama Proyek Irit Milan
- Legenda AC Milan, Andriy Shevchenko, mengungkapkan ambisinya melatih mantan klubnya di masa depan. Mantan bintang Milan dan Chelsea itu sedang mengambil sertifikat pelatih.

Dua Gol Oscar ke Gawang Milan Bikin Conte Tersenyum

"Melatih Milan akan menjadi sesuatu yang ideal untuk masa depan. Sekarang adalah masa transisi. Saya sedang belajar dan mempersiapkan diri untuk masa depan saya," kata Shevchenko dilansir Tribal Football.
Eks Striker Milan dan Juve Berlabuh di Tim Promosi Serie A


"(Melatih) Timnas Ukraina maupun Milan akan menjadi sesuatu yang ideal untuk masa depan saya," lanjutnya.


Pernyataan Shevchenko ini membuat posisi Massimiliano Allegri di kursi pelatih Milan disinyalir semakin "panas." Posisi Allegri memang kian terjepit menyusul hasil buruk yang dituai Mario Balotelli dan kawan-kawan musim ini.


Di klasemen sementara Serie A, Milan kini terperosok di peringkat 11 dengan torehan 12 poin atau tertinggal 19 poin dari AS Roma yang memimpin klasemen. Peluang Milan mengamankan tiket tampil di Eropa musim depan pun nyaris tertutup.


Di pentas Eropa, Champions League, Milan juga baru saja menelan kekalahan dari Barcelona. Milan harus memenangkan dua partai sisa untuk menemani Barcelona yang tampaknya akan keluar sebagai juara grup. 


Inilah yang membuat rumor berkembang Milan sedang mencari sejumlah pelatih alternatif untuk menggantikan Allegri di bursa transfer Januari mendatang. Beberapa nama yang muncul adalah Filippo Inzaghi dan Clarence Seedorf. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya