Misi Berat Indonesia Runtuhkan Tembok Besar China

Timnas Indonesia Vs China di Kualifikasi Piala Asia
Sumber :
  • VIVAbola/Anhar Rizki Affandi
VIVAbola -
Rangking FIFA: Argentina di Puncak, Indonesia Makin Anjlok
Indonesia akan menjalani laga berat saat menghadapi  China di stadion Shaanxi Province Stadium, Xi'an, Jumat 15 November 2013. Selain harus meruntuhkan 'tembok besar' China, Indonesia harus melawan cuaca dingin dalam pertandingan ini.

Bocah Asal Poso Ini Akan Ikut Turnamen di Denmark dan Swedia

Meraih poin penuh menjadi tujuan utama Indonesia untuk memperpanjang napas ke gelaran Piala Asia 2015. Indonesia kini menempati posisi juru kunci dengan mengemas 1 poin, hasil dari dua kali kalah dan sekali imbang dalam tiga partai yang telah dilakoni. Bila menuai kekalahan dari tangan China, langkah Indonesia untuk lolos ke Piala Asia 2015 semakin terjal.
Liga Super China Bermimpi Datangkan Mourinho


Cuaca  menjadi tantangan sendiri buat Tim Merah Putih saat menghadapi China. Indikasi itu terlihat ketika Indonesia menuai kekalahan dengan skor 0-2 dari tim -tim dari Korea Utara (Korut), April 25 Sport Club. Kendati memetik kekalahan, pelatih Indonesia, Jacksen F Tiago menyatakan tim sudah siap bertarung meski kondisi cuaca tidak menguntungkan bagi para pemainnya.

Suhu rendah di China membuat sejumlah pemain Indonesia mengalami sakit perut dan radang tenggorokan. "Kami semua siap melaksanakan tugas ini. Bukan sakit perut atau kedinginan yang akan menurunkan kemauan kami untuk memberikan sesuatu buat bangsa kami," kata Jacksen.


Dari segi rekor pertemuan, Indonesia juga tidak diuntungkan. Tim Negeri Tirai Bambu masih terlalu tangguh bagi Indonesia. Dalam 4 kali lawatan ke China dan dari lima partai yang telah dilewati, Tim Merah Putih, semua pertandingan berakhir dengan kekalahan telak.


Mengenai catatan buruk tersebut, Jacksen menyatakan tidak mudah untuk melewati rintangan China. Namun Jacksen memiliki keyakinan kuat Indonesia bisa menandingi China berbekal hasil imbang 1-1 saat bertanding di Jakarta, 15 Oktober 2013 lalu.


"Kami sangat menyadari pertandingan nanti tidak akan berjalan mudah. Namun kami tidak ingin memikirkan rekor itu, kami ingin menciptakan sejarah baru di sana," kata sang pelatih.


Sang pelatih menyatakan, telah mempersiapkan materi pemain dengan baik "Melihat di pertandingan pertama kami bisa mengimbangi mereka, kami yakin bisa memberikan sesuatu di pertandingan nanti," ujar pelatih asal Brasil itu.


Terkait strategi dalam pertandingan nanti, sang pelatih mengungkapkan memiliki variasi strategi, tidak terpaku dalam satu pola 4-4-2 atau 4-3-1-2. "Kami memiliki variasi formasi sesuai dengan kebutuhan. Namun kami baru bisa menentukan formasi besok dalam rapat dengan pemain sebelum pertandingan."


Dalam kesempatan itu, Jacksen menambahkan, telah mengantongi nama starter yang akan dimainkan dalam pertandingan nanti. Namun, dia belum bersedia membeberkannya. Menurut dia semua pemain memiliki kemungkinan yang sama untuk tampil sebagai starter.


"Saya sudah punya gambaran starter pemain sejak kami melakoni pertandingan uji coba melawan klub-klub dari Inggris. Terlebih, kami telah bersama dengan tim selama 7 bulan," ujar Jacksen.


China kantongi kekuatan Indonesia


Di lain pihak, pelatih caretaker China, Fu Bo mengatakan pertandingan pertama melawan Indonesia di Jakarta telah memberikan rasa percaya diri bagi tim asuhannya karena telah berhasil mengantongi kekuatan lawan.


"Pertemuan pertama memberikan banyak informasi kekuatan lawan. Di Jakarta, kami memang gagal menang, tapi di sini kami optimistis bisa meraih kemenangan," kata Fu Bo.


Fu Bo menegaskan, kemenangan Guangzhou Evergrande di Liga Champions Asia semakin menambah mental bertanding pasukannya. Tercatat, 9 pemain China merumput untuk Guangzhou. Mereka adalah: Zeng Cheng, Sun Xiang, Rong Hao, Feng Xiaoting, Zhang Linpeng, Zheng Zhi, Zhao Xuri, Huang Bowen, dan Gao Lin.


"Semangat dari kemenangan Guangzhou di Liga Champions Asia bisa menjadi tambahan motivasi buat kami. Namun, kami tetap menaruh respek kepada lawan dan harus bekerja keras agar bisa menang," ujar Fu Bo dalam rilis yang diterima
VIVAbola
. (eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya