Ketika Tim Gurem Bermimpi Hentikan Langganan Piala Dunia

Pelatih Selandia Baru, Ricki Herbert
Sumber :
  • Facebook/Allwhites
VIVAbola
Promosikan Laga Bergengsi, Pidato Donald Trump 'Dipelintir'
- Selandia Baru selangkah lagi kembali menjejakkan kaki ke Piala Dunia. Tapi, usaha tim "Burung Kiwi" ke Piala Dunia 2014 akan diganjal oleh salah satu langganan Piala Dunia, Meksiko.

Uji Coba, Argentina Nyaris Dihajar Meksiko

Piala Dunia 2010 lalu menjadi kali pertama partisipasi Selandia Baru. Pada debut itu, wakil Oseania tersebut gagal menembus babak 16 besar, tapi tak terkalahkan selama fase grup.
Aksi Brutal Pelatih Nodai Kesuksesan Meksiko di Piala Emas


Pada kualifikasi kala itu, Selandia Baru harus menghadapi Bahrain. Rory Fallon cs berhasil imbang tanpa gol di Timur Tengah sebelum mencetak kemenangan 1-0 di kandang.


Tapi, laga kali ini tidak akan semudah seperti 4 tahun lalu. Meksiko tidak pernah absen sejak 1990 dan akan melakoni leg 1 playoff di Stadion Azteca. Selandia Baru pun sadar dengan tantangan baru itu.


"Tidak ada orang di dunia ini yang ingin menghadapi Meksiko di babak playoff. Kami sudah pasti tidak. Ini akan jadi salah satu laga tersulit, mungkin yang tersulit," ujar pelatih Selandia Baru, Ricki Herbert, seperti dilansir situs resmi FIFA.


"Ini jelas sebuah kawasan yang asing untuk kami. Kita lihat saja bagaimana mereka meresponnya," lanjut sang pelatih soal cuaca di benua Amerika.


Misi sulit ini ternyata cukup menarik perhatian striker Selandia Baru, Rory Fallon. Menurutnya, bisa bermain di tempat Pele dan Maradona merebut gelar juara dunia akan jadi momen luar biasa.


"Saya tidak sabar bermain di Azteca Stadium. Saya ingat melihat gol Maradona di Piala Dunia 1986. Apalagi, sekarang harus melawan Meksiko di laga besar seperti ini," tutur Fallon menambahkan.


Setelah laga leg 1 di Meksiko, Kamis, 14 November 2013, ganti Selandia Baru yang menjadi tuan rumah di leg 2, pada 20 November 2013 mendatang. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya