Usai Bekuk Arsenal, Legenda Yakin MU Pertahankan Gelar

Dwight Yorke Hadiri Meet The Legend Manchester United
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy
VIVAbola –
Rekor Buruk Mourinho di MU
Mantan penyerang Manchester United (MU), Dwight Yorke tidak pernah ragu Setan Merah bisa mempertahankan gelar Premier League musim ini. Menurut Yorke, kemenangan tipis 1-0 atas Arsenal, Minggu 10 November 2013 akan meningkat moral bertanding MU untuk merangkak naik ke papan atas klasemen Premier League.

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

"Hasil pertandingan malam kemarin telah menunjukkan kami bisa berkompetisi dengan baik di Premier League, setelah mendapat hasil kurang memuaskan. Itu membuktikan, kami bisa menjadi penantang terkuat peraih gelar," ujar Yorke di Bandara Soekarno-Hatta.
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus


Raihan poin penuh atas Arsenal membuat posisi MU merangkak naik ke posisi 5 klasemen dengan mengemas 20 poin. MU naik tiga peringkat dari posisi kedelapan sehingga menghidupkan lagi peluang menjadi juara di Premier League.


"Buat saya, sukses mengalahkan Arsenal menjadi hasil terbesar dalam kompetisi di musim ini. Saya berharap mereka bisa terus menunjukkan performa konsisten. Jadi, tidak alasan tidak bisa MU mempertahankan gelar juara," sambung pria asal Trinidad dan Tobago itu.


Yorke pun mengatakan, peran manajer baru MU, David Moyes mampu memberikan kontribusi maksimal bagi MU, terlepas dari kurang menjanjikan di awal musim. "Dia telah melakukan pekerjaan dengan baik sejauh ini untuk membawa MU kembali mempertahankan gelar," ucapnya.


Untuk kedua kalinya, pemain yang pernah membawa MU meraih gelar treble winner itu mengunjungi Indonesia. Pada 2013 ini, Yorke datang atas undangan produk shampo untuk memberikan coaching clinic guna membantu mengembangkan sepakbola di Indonesia.


Yorke tiba di Indonesia di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Senin 11 Oktober 2013 pukul 20.00 WIB dengan menumpang maskapai Malaysia Airlines. Keluar dari pintu kedatangan 2D, Yorke mengenakan jaket hitam berkaus putih dan bertopi. Kemudian, dia dikalungi bunga dari pihak sponsor.


"Tentu sebuah kesenangan sendiri bisa kembali ke Indonesia," kata Yorke singkat.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya