Punya Janujaz, MU Tidak Butuh Oezil

Winger Manchester United, Adnan Januzaj
Sumber :
  • REUTERS/Darren Staples

VIVAbola - Manajer Manchester United (MU), David Moyes merasa tidak perlu mendatangkan Mesut Oezil karena telah memiliki pemain muda, Adnan Januzaj. Gelandang belia The Red Devils itu memang tengah naik daun.

Januzaj salah satu pemain menjanjikan yang dimiliki MU. Kendati baru berusia 18 tahun, pemain asal Belgia itu bisa menembus skuad utama MU. Moyes menilai, permainan Janujaz akan semakin matang seiring bertambahnya usia.

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Sang pelatih menilai, Januzaj bisa bermain seperti Oezil bagi MU di masa depan. Tapi pemain didikan Akademi MU masih harus membuktikan kualitasnya bisa sepadan dengan Oezil.

Sejak memperkuat Arsenal di bursa transfer musim panas, Oezil memang menjadi sorotan. Keputusan Arsenal mendatangkan Oezil lebih efektif dibanding langkah MU membeli Shinji Kagawa dari Borussia Dortmund musim lalu.

Wenger Isyaratkan Tak Ada Bek Baru di Laga Pertama Arsenal

"Janujaz bisa memainkan peran lebih besar saat usianya terus bertambah. Jadi sekarang, kami belum memiliki waktu cukup untuk mengetahui perkembangannya lebih jauh," kata Moyes dikutip dari situs resmi MU.

Terkait kemungkinan tertarik merekrut Oezil, Moyes tidak ingin berkomentar banyak karena saat ini Januzaj dianggap mampu memainkan peran seperti Oezil. Saat ini, menurut Moyes, dia fokus mengembangkan tim sesuai kebutuhan.

"Kami berada dalam posisi berbeda. Saya tidak mengatakan memiliki minat. Keputusan itu ada di tangan kami, namun itu (merekrut Oezil) bukan sesuatu yang kami butuhkan saat ini," sambung pelatih asal Skotlandia itu.

Manajer Manchester United, Jose Mourinho

Rekor Buruk Mourinho di MU

Dari dua manajer sebelumnya, Mourinho memiliki rekor terburuk.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016