Lawan Timor Leste, RD Tidak Mau Kembali Malu

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Rahmad Darmawan (kiri)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Regina Safri
VIVAbola
Andik Vermansyah Absen di Seleksi Timnas Tahap Kedua
- Timnas Indonesia U-23 akan kembali menjalani laga uji coba pada Rabu 30 Oktober 2013 malam nanti di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Kali ini, Timor Leste akan menjadi lawan tanding bagi pasukan Garuda Muda.

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia

Menghadapi Timor Leste, pelatih Rahmad Darmawan berharap agar anak-anak asuhnya tidak kembali menelan kekalahan. Sebelumnya dalam laga uji coba melawan Persibat Batang, timnas U-23 harus takluk dengan skor 2-1.
TC Timnas Hari Kedua, Boaz Jalan-jalan di Pinggir Lapangan


"Kekalahan dalam uji coba sebelumnya bisa menjadi pelajaran bagi timnas U-23. Saya berharap materi-materi yang diberikan dalam pemusatan latihan di Yogyakarta ini dapat diterapkan saat. Pasalnya, laga uji coba untuk timnas U-23 berikutnya akan lebih berat," papar Rahmad.


Dalam persiapannya, timnas U-23 selalu bermasalah dengan lini depan. Stok pemain di sektor tersebut sangatlah minim sehingga RD tidak memiliki banyak pilihan ketika ada pemain yang cedera.


Selain itu, mereka terlihat kurang tajam dalam beberapa laga uji coba. Umumnya, para pemain terlihat kurang tenang ketika menyelesaikan peluang akhir. Hal ini tentu menjadi "PR besar" bagi timnas U-23. Para pelatih dituntut untuk bisa segera menemukan racikan yang pas demi meningkatkan keganasan timnas U-23 dalam urusan mencetak gol.


"Kami memang masih mencari racikan yang pas. Untuk laga melawan Timor Leste kami belum tentukan siapa-siapa saja pemain yang akan tampil," kata asisten pelatih timnas U-23, Aji Santoso.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya