Mourinho Belum Temukan Komposisi Pemain Inti Chelsea

Pelatih Chelsea, Jose Mourinho, saat melawan FC Basel
Sumber :
  • bbc.co.uk

VIVAbola - Manajer Chelsea, Jose Mourinho mengaku belum menemukan susunan pemain inti yang tepat. Pelatih asal Portugal itu berharap pemain bisa memberikan jawaban itu secepatnya.

Di awal musim ini, performa Chelsea mengalami pasang surut. Setelah menuai kekalahan saat jumpa Everton dan FC Basel di ajang Liga Champions, Chelsea kembali ke jalur kemenangan usai mengalahkan Fulham dua di derby London dua gol tanpa balas.

Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea

Meski mulai menunjukkan hasil positif, mantan pelatih Real Madrid itu masih menyimpan keraguan terhadap beberapa pemainnya. Itu ditunjukkan Mourinho yang kerap merotasi pemain di sejumlah pertandingan.

"Tentu saja, saya tidak tahu (mengenai susunan pemain inti Chelsea). Namun, para pemain yang harus memberikan jawaban itu," ungkap eks-pelatih FC Porto itu.

Mourinho mengaku, tidak bisa terus menerus mencari komposisi pemain untuk menghuni tim utama. "Saya masih memiliki sejumlah keraguan di beberapa posisi tapi saya pikir, itu hal wajar," ucap Mourinho sebagaiman dikutip dari Football 365.

Namun, pelatih 50 tahun itu mengingkan, pemain menunjukkan penampilan konsisten seperti telah ditunjukkan bek sayap kanan Branislav Ivanovic. Palang pintu asal Serbia itu musim ini bermain penuh di lima pertandingan Chelsea awal musim ini.

Mourinho menyatakan, keputusan menyusun tim inti ada di tangan pemain sendiri. "Apakah saya ragu, Ivanovic bek kanan inti? Saya tidak meragukannya. Anda lihat sendiri permainan dia. Jadi sekarang, semua terserah pemain."

Harga Mahal untuk Sebuah 'Penyesalan'
Eks bos Chelsea Guus Hiddink

Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?

Pemilik baru Inter Milan menginginkan Hiddink jadi bos sementara.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016