Terserang Diare, Venezuela Terancam Gagal ke Piala Dunia

Timnas Venezuela
Sumber :
  • zimbio
VIVAbola -
Lawan Venezuela, Brasil Abaikan Semua Kritikan
Kejadian tidak mengenakan menimpa Timnas Venezuela jelang pertandingan melawan Chile pada 6 September 2013. Bukan cedera pemain yang membuat pelatih Venezuela, Cesar Farias pusing, melainkan para pemainnya terjangkit diare jelang pertandingan.

Brasil ke Perempat Final, Ini Kata Kapten Pengganti Neymar

Farias dan staff pelatih hingga saat ini belum mengetahui pasti penyebab utama diare yang menyerang skuad Venezuela. Dilansir dari greatgoals, sebanyak 20 dari 24 pemain yang dibawa bertanding menghadapi Chile tidak berada dalam kondisi fit dan prima karena diare.
Ini Rahasia Venezuela Bikin Falcao dan James Mati Kutu


Dua hari sebelum pertandingan, para pemain tersebut tidak bisa beristirahat karena harus bolak-balik ke kamar kecil pada malam hari. Praktis, keesokan harinya mereka tidak bisa berlatih secara optimal karena kekurangan cairan tubuh. Pemain pun sempat kesulitan berjalan.


Farias tidak menyangkal, kekalahan atas Chile dengan skor 0-3 tidak dapat dipisahkan karena diare yang dialami tim asuhannya."Tidur mereka sangat terganggu sehingga pemain tidak bisa berlatih dengan baik," kata Cesar.


Akibat kekalahan dari tangan Chile, Venezuela masih menempati peringkat 6 klasemen zona Amerika Selatan (CONMEBOL). Kemenangan 3-2 Venezuela atas Peru di pertandingan selanjutnya ternyata belum mampu mendongkrak posisi tim berjuluk  La Vinotinto itu.


Situasi ini membuat Venezuela terancam tidak tampil di Piala Dunia 2014. Venezuela minimal harus finis di peringkat 5 untuk mendapat tiket intercontinental play-off sebagai jalan untuk menembus Piala Dunia tahun depan. (sj)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya