MU Akan Ajukan Kontrak Baru untuk Rooney

MU dan Chelsea bermain imbang
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble
VIVAbola
Rekor Buruk Mourinho di MU
- Setelah diganggu dengan isu transfernya ke Chelsea pada musim panas lalu, Wayne Rooney dikabarkan segera mendapat kontrak baru dari manajemen Manchester United. Pengajuan perpanjangan kontrak ini dimaksudkan untuk mengamankan The Shrek dari buruan Chelsea di masa selanjutnya.

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Kontrak Rooney akan berakhir pada 2015 mendatang. Dan Chelsea diyakini akan melakukan negosiasi ulang untuk bisa memboyong Rooney ke Stamford Bridge di akhir musim 2013/14 mendatang.
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus


Menurut informasi dari Telegraph, MU tidak akan terlalu terburu-buru dalam proses negosiasi kontrak baru Rooney. Sebab, mereka ingin membuat Rooney berada dalam kondisi yang nyaman terlebih dahulu di bawah arahan manajer David Moyes.


Saat ini kondisi mental Rooney memang masih belum stabil karena masalah kepindahannya yang tidak terwujud di bursa transfer musim panas lalu. Pemain 27 tahun tersebut sudah tampil pada dua pertandingan awal Setan Merah di ajang Liga Inggris dan terlihat mulai menemukan kenyamanan di klub dengan menunjukkan performa yang terbaik. Di dua laga, Rooney sudah menyumbang 2 assist untuk timnya.


Disebut-sebut, manajemen MU baru akan mengajukan kontrak baru untuk Rooney pada Januari 2014 mendatang. Selain berupaya untuk mengamankan Rooney, MU juga sedang beusaha mendatangkan pemain-pemain lain di tahun depan seperti Andre Herrera, Sami Khedira, hingga Cristiano Ronaldo. (umi)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya