Juara Piala Konfederasi, Timnas Brasil Raih Rp40 Miliar

Brasil merayakan gelar Piala Konfederasi 2013
Sumber :
  • REUTERS/Kai Pfaffenbach
VIVAbola
Ledakan Terjadi di Lintasan Balap Sepeda Olimpiade 2016
- Timnas Brasil sukses meraup US$4,1 juta (setara Rp40 miliar) atas keberhasilan menjuarai Piala Konfederasi 2013. Sedangkan runner-up Spanyol, berhak atas uang hadiah US$3,6 juta (setara Rp35,7 miliar).

Pele Batal Nyalakan Obor Olimpiade 2016

Seperti dikutip dari situs resmi FIFA, uang hadiah yang diterima para peserta Piala Konfederasi 2013 naik 14 persen dari perhelatan turnamen sebelumnya pada 2009. Total uang yang digelontorkan FIFA di Piala Konfederasi 2013 mencapai US$20 juta (setara Rp198 miliar).
2 Kali Gagal Menang, Dunga Minta Brasil Tampil Lebih Ngotot


Untuk tempat ketiga yang diraih Italia, FIFA memberi hadiah US$3 juta atau setara Rp29,8 miliar). Sementara Uruguay, yang dikalahkan Italia di perebutan tempat ketiga, hanya mendapatkan US$2,5 juta (setara Rp24,8 miliar).


Empat tim yang gagal melaju ke semifinal, Meksiko, Nigeria, Tahiti dan Jepang, juga tidak pulang dengan tangan hampa. Masing-masing tim mendapatkan US$1,7 juta (setara Rp16,8 miliar).


Brasil sukses menjuarai Piala Konfederasi 2013 setelah mengalahkan Spanyol 3-0 pada final yang berlangsung di Stadion Maracana, Minggu 30 Juni 2013 waktu setempat (Senin pagi WIB). Sedangkan Italia merebut posisi ketiga setelah menang atas Uruguay lewat adu penalti.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya