Semen Padang Hadapi Klub India di Babak Perempat Final AFC Cup

Pemain Semen Padang, Edward Wilson Junior (kanan)
Sumber :
  • ANTARA/Arif Pribadi

VIVAbola - Semen Padang akan menghadapi klub asal India, East Bengal, di babak perempat final AFC Cup 2013. Hasil ini didapatkan setelah melalui proses drawing yang dilakukan di House of AFC, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis, 20 Juni 2013.

Pada pertemuan pertama yang akan digelar pada 17 September 2013, Tim Kabau Sirah akan bertandang ke Vivekananda Yuba Bharati Krirangan Stadium, Kalkuta, India terlebih dahulu. Baru satu minggu setelahnya, Semen Padang akan menjamu klub berjuluk The Red and Gold ini di Stadion Haji Agus Salim.

Semen Padang lolos ke fase 8 besar setelah mampu mengalahkan klub asal Vietnam, SHB Da Nang, di fase perempat final AFC Cup. Gol dari Vendry Mofu di akhir babak kedua mampu mengantarkan Semen Padang meraih kemenangan 2-1 dan lolos ke delapan besar.

Sedangkan East Bengal adalah klub asal India yang lolos ke AFC Cup dengan status runner up I-League pada musim 2011/12. Di fase grup, East Bengal belum pernah terkalahkan dan lolos ke babak 16 besar dengan status pemuncak klasemen.

Dominan, Semen Padang Malah Dipermalukan Pra PON Kaltim

East Bengal lolos ke perempat final setelah mengalahkan klub asal Myanmar, Yangoon United, dengan skor telak 5-1.

Berikut hasil lengkap undian babak perempat final AFC Cup:
Al Qudsia FC (Kuwait) versus Al Shorta (Syria)
Kitchee FC (Hong Kong) versus Al Faisaly (Yordania)
New Radiant (Maladewa) versus Kuwait SC (Kuwait)
East Bengal (India) versus Semen Padang FC (Indonesia). (one)

Semen Padang vs Pra PON Kaltim Belum Hasilkan Gol
Pelatih Semen Padang, Nilmaizar (kiri), dan Hengki Ardiles.

Kabau Sirah Ingin Berikan Kado di HUT Kota Padang ke-347

Semen Padang bakal bertanding melawan Madura United, sore nanti.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016