Sepakbola Jalanan "Tempat Main Gue" Masuki Fase Menentukan

Ilustrasi Tempat Main Gue
Sumber :
  • Nike
VIVAbola -
Lewat Drama Lima Gol, Prancis Permalukan Belanda
Turnamen sepakbola jalanan FC 247 bertajuk "Tempat Main Gue" yang digelar oleh Nike memasuki babak-babak akhir menentukan. Tinggal 4 tim juara wilayah di Jakarta akan berebut 2 tiket final. Mereka juga akan memainkan laga sesungguhnya menjiwai tajuk Tempat Main Gue.

Joe Hart Cedera, Inggris Panggil Kiper Tim Kasta 2

Meski hanya mementaskan laga kelompok umur 15-18 tahun, fase 4 besar atau semifinal ini digelar dengan sistem kandang dan tandang
Manajer Southampton Tolak Tawaran Jadi Pelatih Belanda
(home & away) pada hari ini, Minggu 2 Juni 2013. Uniknya, empat tim peserta boleh menentukan sendiri kandang mereka. Dan inilah yang disebut sesuai dengan tajuk turnamen: Tempat Main Gue.

Empat tim yang lolos ke semifinal pada Minggu 2 Juni 2013 telah menentukan kandangnya masing-masing. Juara Jakarta Timur: Pospin, memilih tempat latihan mereka di Kompleks AL di Duren Sawit. Pospin akan bersua juara Jakarta Selatan: V-Star FC yang berkandang di sebuah lapangan futsal di kompleks Kostrad, Cilodong. Laga pertama digelar pada pukul 10.00 WIB dan kedua pada pukul 15.00 WIB, di mana V-Star menjadi tuan rumah lebih dahulu.


Semifinal lainnya mempertemukan juara Jakarta Barat: Sacenk yang bermarkas di Cengkareng bertemu juara Jakarta Utara: Kaefce yang berkandang di Pluit. Kaefce menjamu Saceng lebih dahulu pada pukul 12.00 WIB, disusul Kaefce pada pukul 15.00 WIB.

 

Jika pada babak sebelumnya pertandingan hanya 1x15 menit, maka kali ini akan diperpanjang menjadi 2x15 menit. Itu dimaksudkan agar para pemain bisa mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya.


Perempatfinal Unik


Empat tim semifinalis itu melaju setelah bertanding lebih dahulu di perempatfinal, Sabtu 1 Juni 2013. Fase perempatfinal ini mempertemukan 5 juara wilayah di Jakarta dengan sistem setengah kompetisi.


Babak ini terbilang unik karena digelar di taman Museum Bank Mandiri, Jakarta Pusat yang disulap menjadi lapangan oleh penyelenggara. Sebelum berlaga, anak-anak seusia SMA ini pun bisa melihat barang-barang unik di museum.


Juara Jakarta Barat: Sacenk untuk sementara layak disebut sebagai "jawara Jakarta" setelah memuncaki klasemen dengan 10 poin. Hebatnya, tim yang diperkuat anak-anak SMK Saceng Barat ini menjadi satu-satunya tim tak terkalahkan dari 4 laga. Di bawahnya menyusul Pospin (Jakarta Timur) dan V-Star dengan 7 poin, serta Kaefce dengan 3 poin.


Kekompakan dan kesolidan tampaknya menjadi kunci sukses Sacenk. Maklum, mereka telah lama berlatih rutin bersama di sekolahnya.


"Kami tak melakukan persiapan khusus sebelum tampil di turnamen ini. Kami hanya berlatih rutin 2 hari dalam seminggu di sekolah," kata Dado Satiri, salah satu pemain Sacenk.


Juara Tempat Main Gue mendapat iming-iming hadiah uang, trofi atau memorabilia spesial, produk Nike serta akses eksklusif bertemu para pemain tim nasional Belanda yang akan berujicoba melawan timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, 7 Juni 2013. Meski begitu, anak-anak Sacenk tak terlalu memikirkan hal ini.


"Kami tak pernah berpikir akan mendapatkan hadiah apa. Kami hanya berpikir untuk terus menang di setiap pertandingan," lanjut Dado menyebut salah satu kunci sukses timnya.


Apakah Sacenk mampu melewati hadangan Pospin untuk melenggang ke final? Kita nantikan saja sampai dua laga pada Minggu ini selesai digelar.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya