Persija Bakal Rombak Komposisi Pemain di Putaran II

Beny Dollo
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAbola - Persija Jakarta akan melakukan perombakan terhadap komposisi timnya pada putaran kedua Liga Super Indonesia (ISL) 2012-13. Hadirnya wajah-wajah baru diharapkan mampu mengembalikan kekuatan Macan Kemayoran.

Secercah Harapan di Balik Raihan Satu Poin Persija

Pelatih Persija, Benny Dolo, mengatakan bahwa perombakan yang dilakukan tidak besar-besaran. "Perubahan tidak sampai 50 persen," ujar Bendol--sapaan akrab Benny Dolo, saat dihubungi, Selasa, 16 April 2013. 
 
Bendol juga mengaku sudah memetakan lini mana saja yang bakal mengalami perubahan. Meski demikian, mantan pelatih tim nasional (timnas) itu enggan merinci nama-nama pemain yang bakal dilepas. "Tapi bagaimana soal detailnya, ya tunggu sampai putaran pertama ini selesai,” ujar Bendol.

Penampilan Persija di putaran pertama ISL 2012-13 memang tidak sesuai harapan. Hilangnya sejumlah pilar akibat masalah finansial membuat kekuatan Macan Kemayoran mengalami banyak kemunduran. Saat ini, Persija yang dihuni mayoritas pemain muda masih berada di dasar klasemen dengan koleksi 9 poin dari 15 pertandingan. 

Sejumlah nama sebenarnya mulai dikaitkan dengan Persija. Namun Bendol menegaskan, pihaknya tidak akan membebani manajemen dengan pengeluaran tinggi. "Jika terlalu besar perombakannya, pasti jadi beban finansial yang besar juga buat manajemen Persija. Kita lihat saja nanti bagaimana," ujar Bendol.  (eh)

Pemain Persija Jakarta

Hanya Cetak 7 Gol dari 14 Laga, Apa Solusi Persija?

Krisis gol di TSC berbuah bencana bagi Persija.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016