Hormati KLB PSSI, Laga Persib vs Arema Ditunda

Penyerang Persib Bandung, Sergio van Dijk (biru)
Sumber :
  • VIVANEWS/Yadi

VIVAbola - Big match Persib Bandung melawan Arema Indonesia yang semula dijadwalkan digelar di Stadion si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Minggu, 17 Maret 2013 akhirnya ditunda. Keputusan ini dikeluarkan PT Liga Indonesia untuk menghormati Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI yang akan digelar pada hari yang sama.

Sekretaris Tim Persib, Yudiana membenarkan pembatalan ini. Meski demikian, Yudiana mengaku belum menerima terbaru untuk pertandingan yang akan mempertemukan tim sarat pemain bintang itu. Surat pembatalan sendiri sudah diterima kubu Maung Bandung sekitar pukul 14.00 WIB, Kamis, 14 Maret 2013.

"Betul ditunda karena KLB. Kita belum dapat konfirmasi tanggal penggantinya,” kata Yudi kepada VIVAbola, Kamis, 14 Maret 2013.

Lebih lanjut Yudi mengatakan PT Liga Indonesia masih menyusun jadwal pertandingan tunda Persib lawan Arema. Meski begitu, kemungkinan big match yang sudah ditunggu-tunggu suporter kedua tim ini, bakal digelar pada pekan terakhir bulan Maret atau setelah Timnas Indonesia selesai menjalani pertandingan pra Piala Asia 2015 melawan Arab Saudi, 23 Maret mendatang.

Seperti diketahui, Persib menyumbangkan enam pemainnya ke Timnas Indonesia dibawah arahan pelatih asal Argentina, Luis Manuel Blanco. Keenam pemain tersebut diantaranya I Made Wirawan, Supardi Nasir, M. Ridwan, Firman Utina, Tony Sucipto, dan pemain naturalisasi, Sergio Van Dijk. (eh)

Persija Jakarta Vs Persib Bandung

Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak

The Jakmania akan orenkan Manahan saat lawan Persib.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016