Penalti Gerrard Bawa Liverpool Atasi Spurs

Liverpool vs Manchester City 2013
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble

VIVAbola - Penalti dari Steven Gerrard membuat Liverpool unggul 3-2 atas Tottenham Hotspur di laga lanjutan Premier League, Minggu 10 Maret 2013.

Bertanding di Anfield, Liverpool sudah bermain menyerang sejak menit awal. Mengandalkan Daniel Sturridge dan Luis Suarez di lini depan, kedua pemain ini cukup membuat pertahanan Spurs kerepotan.

Tapi peluang pertama didapat oleh Spurs lewat Gareth Bale di menit 12. Namun tendangan bebasnya masih bisa diblok kiper Liverpool, Brad Jones. Tapi Liverpool unggul lebih dulu setelah Suarez mencetak gol di menit 21 memanfaatkan umpan Jose Enrique.

Ketinggalan satu gol membua Spurs semakin gencar melakukan serangan. Mereka baru bisa membalas lewat Jan Vertonghen di menit akhir babak pertama. Menerima umpan silang Bale, Vertonghen menyundul bola ke arah kanan gawang yang tak bisa diraih Jones.

Memasuki babak kedua, giliran Spurs yang terus menyerang Liverpool. Hingga akhirnya di menit 53 mereka unggul 2-1 lewat Vertonghen yang mencetak gol keduanya di laga ini usai memanfaatkan bola liar hasil tendangan bebas Bale.

Namun pasukan Brendan Rodgers tidak menyerah, mereka membalas lewat Stewart Downing yang melepaskan tendangan keras ke arah gawang Hugo Lloris.

Tak Ditempatkan Sesuai Posisi di Liverpool, Apa Kata Origi

Publik Anfield akhirnya bersorak setelah kapten Steven Gerrard memastikan kemenangan mereka di menit 82 lewat titik putih setelah Benoit Assou-Ekotto menjatuhkan Suarez. Skor 3-2 pun bertahan hingga usai.

Kemenangan ini membawa Liverpool naik satu peringkat ke posisi 7 dengan 45 poin. Sementara Spurs tetap bertahan di posisi ke-3 dengan raihan 54 poin.

Susunan Pemain:

Musim Depan, Spurs Masih Lebih Baik dari Liverpool

Liverpool: Jones, Carragher, Johnson, Agger, Jose Enrique, Downing, Gerrard, Lucas, Coutinho, Suarez, Sturridge

Tottenham Hotspur: Lloris, Vertonghen, Dawson, Assou-Ekotto, Walker, Dembele, Parker, Bale, Livermore, Sigurdsson, Defoe

De Boer Diminta Selamatkan Inter Usai Dibantai Tottenham
Manajer Liverpool, Juergen Klopp.

Liverpool Tunjuk Direktur Sepakbola untuk Pertama Kali

Klopp menginginkan posisi itu untuk mengurangi beban kerjanya.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016