3 Menit, Madrid Dua Kali Jebol Gawang MU

Luca Modric Pada Pertandingan Manchester City vs Real Madrid di Liga Champions
Sumber :
  • REUTERS/Darren Staples

VIVAbola
Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo
- Real Madrid mampu membalikkan keadaan menjadi 2-1 melawan Manchester United di laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Old Trafford, Rabu 6 Maret 2013. Sempat tertinggal oleh gol bunuh diri Sergio Ramos, Madrid mampu mencetak 2 gol balasan.

Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya

Diusirnya Nani di menit 56 mampu dimaksimalkan Madrid yang langsung mengurung pertahanan MU. Hasilnya tercipta di menit 66. Pemain pengganti Luca Modric mencetak gol penyeimbang lewat tendangan keras dari luar kotak penalti. Skor 1-1.
Pogba Catat Rekor, Ini Daftar 10 Pemain Termahal Dunia


Tiga menit berselang, Madrid berbalik unggul lewat gol Cristiano Ronaldo yang menyambar umpan silang Gonzalo Higuain. Skor 2-1. Sebelumnya MU unggul lewat gol bunuh diri yang dicetak oleh Sergio Ramos di menit 48 setelah salah mengantisipasi sontekan Danny Welbeck.


Hingga berita ini ditulis, laga masih berjalan.


Susunan Pemain:
Manchester United:
David De Gea, Rafael, Patrice Evra, Rio Ferdinand, Nemanja Vidic, Ryan Giggs, Michael Carrick, Nani, Danny Welbeck, Tom Cleverley, Robin Van Persie


Real Madrid:
Diego Lopez, Raphael Varane, Sergio Ramos, Fábio Coentrão, Álvaro Arbeloa (Modric, 59'), Sami Khedira, Cristiano Ronaldo, Mesut Özil, Xabi Alonso, Ángel Di María (Kaka, 45'), Gonzalo Higuaín
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya