Bentrok Suporter di Argentina Kembali Memakan Korban

River Plate pamerkan bendera terpanjang sedunia
Sumber :

VIVAbola - Kekerasan yang melibatkan suporter sepakbola kembali memakan korban. Seorang suporter berusia 31 tahun harus meregang nyawa dalam sebuah bentrokan yang melibatkan suporter Gimnasia dan Nueva Chicagi di La Plata, Argentina, Sabtu, 3 Maret 2013.

Seperti dilansir media lokal Argentina, polisi mengidentifikasi korban bernama Julio Vizaci. Pria naas itu tewas di rumah sakit San Martin usai tertembak di bagian perut saat kerusuhan berlangsung.

Korban lainnya adalah bocah berusia 11 tahun. Dia mengalami luka tembak di bagian pinggang dan harus menjalani perawatan di rumah sakit Ludiovica. Beruntung kondisinya sudah mulai berangsur pulih.

Gimnasia dan Nueva Chicagi merupakan tim yang beraga di Divisi II Liga Argentina. Kericuhan yang melibatkan fans kedua tim terjadi di kawasan Pereyra Iraola Avenue-di dekat museum sains-- tak lama sebelum Gimnasia memastikan kemenangan 4-0 atas Chicago.

Gembiranya Aguero Kembali Duet dengan Messi di Timnas

Pekan lalu, bentrokan juga melibatkan suporter River Plate dan Tigre. Insiden menyebabkan 15 korban luka dimana tiga di antaranya kritis. (umi)

Pemain Juventus, Paulo Dybala

Pukulan Telak dari Dybala untuk Argentina dan Juventus

Dybala harus kembali ke Italia dan gagal perkuat timnas Argentina.

img_title
VIVA.co.id
24 Maret 2016