4 Laga Seru yang Tersaji Akhir Pekan Ini

Dua pemain Real Madrid mengapit pemain Barcelona, Cesc Fabregas
Sumber :
  • REUTERS/Gustau Nacarino

VIVAbola - Akhir pekan ini, pecinta sepakbola akan kembali disuguhkan laga-laga seru. Persaingan di Premier League dan duel El Clasico di kancah Primera Liga Spanyol patut menjadi tontonan wajib.

Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo

Sebenarnya ada lima partai seru pekan ini. Namun, laga papan atas Serie A antara Juventus melawan Napoli sudah bergulir dini hari tadi. Laga itu berakhir imbang 1-1.

Masih ada empat laga panas yang bakal bergulir. Ini daftarnya:

1. Real Madrid vs Barcelona (Sabtu, 2 Februari 2013, 22.00 WIB)
Serunya pertemuan dua seteru abadi ini tidak perlu mendapatkan penjelasan lagi. Namun, kali ini arus El Clasico sedang berubah. Dominasi Barcelona dalam beberapa tahun belakangan mulai luntur.

Terakhir, Los Blancos bahkan sukses berpesta di Camp Nou dengan kemenangan 3-1 di leg 2 semifinal Copa Del Rey. Performa tim asuhan Jose Mourinho mulai tampak kembali tajam.

Pertarungan di Santiago Bernabeu malam nanti akan jadi ajang kebangkitan kedua tim. Madrid ingin kembali meneruskan raihan buruk Barca.

Sedangkan sang lawan ingin mencoba bangkit dari keterpurukan. Meski sudah tidak berpengaruh di papan klasemen La Liga, persaingan kedua tim dipastikan bakal tetap seru.

2. AC Milan vs Lazio (Sabtu, 2 Februari 2013 atau Minggu dini hari, 02.45 WIB)
Laga ini menjadi salah satu momen penting dalam perebutan peringkat 3 klasemen Serie A. Milan dan Lazio adalah dua tim yang paling atas berpeluang meraih tiket terakhir ke Liga Champions musim depan.

Lazio saat ini masih memimpin di peringkat 3 dengan 47 poin dari 26 laga. Rossoneri saat ini hanya terpaut dua poin saja. Kemenangan di San Siro bisa semakin memantapkan langkah Milan untuk menjauh dari kejaran Inter Milan.

3. Tottenham Hotspur vs Arsenal (Minggu 3 Februari 2013, 23.00 WIB)
Derby London utara bakal bergulir akhir pekan ini. Tapi, persaingan kali ini ditambah dengan bumbu perebutan peringkat 4 klasemen. Jika menang, Arsenal ada peluang merangsek ke peringkat 5. Sedangkan tiga poin dibutuhkan Spurs untuk terus berada di posisi big four.

Yang patut ditunggu adalah performa pemain Tottenham, Gareth Bale. Penampilan pemuda Wales ini sedang on-fire dan bisa menjadi ancaman buat Arsenal. Di sisi lain, Jack Wilshere juga patut mendapatkan perhatian.

4. Malaga vs Atletico Madrid (Minggu, 3 Februari 2013 atau Senin dini hari, 01.00 WIB)
Dua kuda hitam dalam kompetisi Spanyol musim ini kembali bertemu. Sang peringkat 4 klasemen bertemu dengan sang runner-up sementara.

Atletico sangat membutuhkan kemenangan untuk terus mengamankan posisi 2, dan menjauh dari kejaran Madrid. Kedua tim saat ini hanya terpaut empat poin saja.

Malaga sangat membutuhkan poin penting untuk terus bersaing di empat besar. Tim asuhan Manuel Pellegrini itu hanya unggul satu poin atas peringkat 5 Valencia, dan dua poin atas Real Sociedad di peringkat 6. (one)

Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya
Striker Barcelona, Lionel Messi

Barcelona Masih Mau Beli Striker Walau Sudah Ada MSN

Tapi, keputusan tersebut tergantung pada penilaian Luis Enrique.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016