Polisi Ubah Jam Laga Persib Kontra Persija

Persija Jakarta Vs Persib Bandung
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAbola – Polrestabes Bandung mengizinkan panitia pelaksana (panpel) Persib Bandung menggelar laga Persib kontra Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Minggu 3 Maret.

Namun, Polres Bandung sendiri masih mempertimbangkan kemungkinan laga ini digelar dengan atau tanpa penonton. Mengingat potensi terjadi tindakan yang mengganggu kamtibmas cukup tinggi.

Selain itu, Waktu kick off pertandingan sendiri mengalami perubahan. Sebelumnya laga ini bakal digelar pada pukul 19.00 WIB. Setelah dilakukan pembicaraan antara pihak Polres Bandung dan Panpel Persib, disepakati laga digelar pukul 15.30 WIB.

Bus Persib Kecelakaan Gara-gara Rem Blong

"Persib vs Persija resmi digelar di Jalak Harupat. Kick off pertandingan pukul 15.30 WIB. Ada atau tanpa penonton keputusannya baru besok Jumat,” ungkap Media Officer Persib, Irfan Suryadireja lewat pesan pesan singkat.

Terlepas  jika laga ini digelar dengan atau tanpa penonton. Polres Bandung tetap akan menyiagakan personel keamanan sebanyak 700 orang. Jumlah tersebut belum termasuk aparat keamanan TNI maupun panpel yang biasa diterjunkan di setiap laga kandang Persib.

Hanya Cetak 7 Gol dari 14 Laga, Apa Solusi Persija?
“Permohonan yang diajukan Persib sudah kita acc (setujui). Kita akan menyiagakan sekitar 700 personel keamanan. Lebih jelasnya baru ditentukan besok,” ungkap Paur Humas Polres Bandung, Ipda Dini Kulsum.
Persija Jakarta Vs Persib Bandung

Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak

The Jakmania akan orenkan Manahan saat lawan Persib.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016