10 Pemain Madrid Kalahkan Vallecano

Cristiano Ronaldo usai menjebol gawang MU
Sumber :
  • Reuters

VIVAbola - Real Madrid mampu memetik kemenangan 2-0 atas Rayo Vallecano dalam laga lanjutan La Liga, Minggu 17 Februari 2013 (Senin dinihari WIB). Bermain dengan 10 orang Madrid mampu mengamankan poin penuh.

Tampil di Santiago Bernabeu, Real Madrid langsung mengurung pertahanan tim tamu, Rayo Vallecano. Tidak butuh waktu lama buat Madrid membuka keunggulan. Pemain muda Madrid, Alvaro Morata membuka keunggulan Madrid di menit 3. Memanfaatkan umpan terukur Mesut Oezil dari dalam kotak penalti, Morata sigap menyambutnya dengan tendangan datar.

Gol kedua Madrid dicetak Sergio Ramos. Berawal dari set-pieces yang dilepaskan Oezil, Ramos dengan cepat menanduk bola. Kiper Vallecano, Ruben mati langkah mengamankan bola. Madrid harus bermain dengan dengan 10 orang setelah Sergio Ramos mendapat kartu kuning kedua di menit 17. Wasit menganggap, Ramos sengaja menyentuh bola dengan tangan.

Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya

Di babak kedua, Madrid dipaksa bekerja keras oleh Vallecano yang unggul jumlah pemain. Vallecano mulai bisa mengembangkan permainan. Namun Madrid yang memiliki materi pemain di atas Vallecano bisa dengan baik meredam gempuran tim tamu.

Menit 66, Ricardo Kaka nyaris memperlebar kedudukan melalui tendangan kerasnya. Beruntung buat Vallecano, bola belum menemui sasaran.  Untuk menambah kreativitas di lini tengah, Jose Mourinho memasukkan pemain segar Angel Di Maria. Gelandang lincah asal Argentina itu menggantikan Mesut Oezil pada menit 67.

Pogba Catat Rekor, Ini Daftar 10 Pemain Termahal Dunia

Kedua kubu saling jual beli serangan di babak kedua.Namun hingga peluit panjang dibunyikan, skor 2-0 untuk Madrid tetap bertahan. Hasil ini membuat Madrid masih terpaku di peringkat tiga dengan 49 poin. Madrid terpaut empat angka dari Atletico Madrid (53 poin).

Susunan Pemain
Real Madrid:
Diego Lopez, Raphael Varane, Sergio Ramos, Fabio Coentrao, Michael Essien, Pepe, Sami Khedira, Ricardo Kaka (Jose Callejon 80'), Mesut Oezil (Angel di Maria 67'), Cristiano Ronaldo, Alvaro Morata (Raul Albiol 27')
 
Rayo Vallecano: Ruben, Tito, Casado (Jose Carlos 64'), Alejandro Galvez, Javi Fuego, Alejandro Dominguez, Roberto Trashorras (Franco Vasquez 73'), Lass, Jordi Figueras Montel, Piti (Delibasic 83'), Leo

Pemain Real Madrid, Cristiano Ronaldo

Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo

Ronaldo sudah kembali berlatih bersama Madrid.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016