Sering Rusuh, Tujuh Fans MU Dilarang Masuk Stadion

Suporter Manchester United.
Sumber :
  • Zimbio
VIVAbola
Rekor Buruk Mourinho di MU
- Tujuh suporter Manchester United telah mendapat larangan hadir di stadion sepakbola selama tiga tahun kedepan setelah terlibat dalam bentrok dengan suporter Ajax Amsterdam musim lalu.

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Kerusuhan antar suporter itu terjadi di sebuah bar di pusat kota Manchester. MU dan Ajax bertemu di ajang Europa League Februari 2012 lalu. Kala itu 15 suporter digelandang oleh polisi.
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus


Sekarang tujuh orang telah diberikan larangan menonton bola langsung di stadion selama tiga tahun. Barang bukti yang diberikan polisi menunjukan ketujuh fans ini tidak hanya sekali membuat onar.


"Kami tidak menganggap mereka sebagai suporter sepakbola. Banyak suporter yang berkelakuan baik dari minggu ke minggu," ujar polisi Greater Manchester, PC Ashley Keyte, pada
The Telegraph.


"Sepakbola yang berhubungan dengan kekerasan sudah tidak masuk dalam lingkungan modern. Tapi beberapa orang bodoh masih menganggap bertengkar dengan tim lain tanpa alasan yang jelas sebagai hal yang wajar saja."


"Kami akan bekerja keras memastikan para tersangka tidak hanya di kawasan Greater Machester tapi juga di seluruh Inggris Raya," imbuh polisi tersebut.


Kerusuhan di bar The Binnary itu terjadi pada 24 Februari 2012 jelang laga leg kedua Europa League antara MU dan Ajax. Sebelumnya, kerusuhan juga terjadi pada leg pertama di Amsterdam yang memaksa polisi Belanda menangkap 140 orang. (sj)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya