Wajah Baru Logo Klub PSG Timbulkan Polemik

Logo PSG
Sumber :
  • leparisien

VIVAbola - Ganti wajah pada logo klub Paris Saint-Germain kini tengah menjadi topik hangat di kalangan para suporter klub ibu kota Prancis itu. Sebab di logo baru tak dimasukkan beberapa identitas dan juga warnanya yang dianggap serupa dengan klub rival.

Leicester Digasak PSG dan Barca, Sang Kapten Malah Senang

PSG memang akan segera meluncurkan logo baru klub di bulan Januari ini. Namun, beberapa kalangan pendukung PSG tampak kurang setuju dengan pergantian wajah dari logo klub yang telah digunakan sejak tahun 1972 itu.

Hal yang paling mencolok dari logo baru PSG yakni warnanya yang kini menjadi biru yang lebih muda. Sebelumnya, biru tua menjadi warna kebanggaan klub asal Paris itu. Ironinya, biru terang saat ini telah identik menjadi warna kebesaran klub rival, Olympique Marseille.

Meski menimbulkan kontroversi, namun keputusan klub untuk mengubah logo klub itu mendapat dukungan dari direktur olahraga PSG, Leonardo. Menurut Leo, tak ada maksud dari pergantian itu untuk menjauhkan dari warisan klub.

"Rasa hormat (pada sejarah) ada. Kami tidak melakukan perubahan logo karena kami tidak ingin mengenang sejarah. PSG telah berganti selama lima kali dan beberapa klub bahkan ada yang telah 10 kali. Saya di sini untuk sejarah klub ini," kata Leonardo dilansir Soccerway.

Selain warna, hal yang paling mendapat reaksi dari para suporter PSG yakni dihilangkannya gambar tempat tidur bayi yang selama ini terpampang untuk mengenang kelahiran Raja Louis XIV. Sebagai catatan, di logo yang lama, tempat tidur yang menyerupai kereta bayi ini terletak tepat di bawah Menara Eiffel.

Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Zlatan Ibrahimovic

Ibra Ogah Berhubungan Intim Jelang Tanding

Dia takut permainannya tidak maksimal.

img_title
VIVA.co.id
9 Agustus 2016