Minum Bir di Bus, Bek Kroasia Didenda Rp1,2 M

Bek Dinamo Zagreb, Domagoj Vida
Sumber :
  • REUTERS/Antonio Bronic

VIVAbola - Bek Dinamo Zagreb, Domagoj Vida, harus membayar mahal atas keputusannya meminum bir di dalam bus tim. Bek 23 tahun itu mendapat hukuman denda hingga €100 ribu (setara Rp1,2 miliar).

Insiden itu terjadi satu hari jelang pertandingan NK Vrsar di Piala Liga Kroasia, Senin 24 September 2012. Saat perjalanan tim ke Vrsar, Vida tidak tahan untuk membuka kaleng bir di dalam bus. Meski mencoba melakukan secara diam-diam, tindakan bek timnas Kroasia itu tetap diketahui.

Suratkabar Vecernji List mengabarkan pelatih Dinamo, Ante Cacic, sangat berang dengan tindakan Vida. Bahkan Cacic menyuruh mantan pemain Bayer Leverkusen untuk turun dari bus.

Atas tindakannya tersebut, Vida akhirnya didenda Dinamo hingga Rp1,2 miliar. Jumlah itu adalah seperempat gaji Vida dalam satu tahun. "Domagoj Vida telah dihukum klub atas tindakan tidak terpujinya," demikian pernyataan resmi Dinamo melalui situs klub.

Media lokal Kroasia mengolok-olok tindakan Vida. Dengan jumlah denda Rp1,2 miliar, media-media lokal Kroasia mengatakan Vida bisa membeli 50 ribu botol bir. Mereka menilai Vida baru saja membeli bir termahal dalam hidupnya.

Dinamo memang sedang dihadapi sejumlah kasus indisipliner pemain. Dalam satu bulan terakhir, ada lima kasus yang dilakukan pemain Dinamo.

7 Fakta Menarik Jelang Duel Arsenal Vs Dinamo Zagreb
Pemain Arsenal, Alexis Sanchez

Menang Telak, Arsenal Jaga Asa Lolos ke Babak 16 Besar

Alexis Sanchez tampil apik dengan menyumbang 2 gol dan satu assist.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2015