Andres Iniesta Rambah Dunia Film

Andres Iniesta melakukan pengisian suara film kartun The Pirates
Sumber :
  • papasehijos

VIVAbola - Calon Pemain Terbaik Eropa 2012, Andres Iniesta, merambah dunia film. Gelandang Barcelona itu menjadi pengisi suara dalam sebuah film kartun berjudul The Pirates.

Dalam film The Pirates versi bahasa Spanyol, Iniesta menjadi pengisi suara Pirata Albino. Tokoh Pirata Albino merupakan bajak laut yang bersaing dengan Pirata Captain untuk memperebutkan gelar Bajak Laut Terbaik.

"Saya sangat senang dengan kegiatan ini. Hal itu bagus untuk masa depan, hingga anak saya bisa mengenali saya di film kartun ini," ujar Iniesta kepada Antenta 3.

Film The Pirates diproduksi oleh Aardman Animation Studios, perusahaan yang memproduksi sejumlah kartun ternama seperti Chicken Run, Wallace & Gromit, dan Shaun The Sheep.

Film The Pirates sendiri sudah tayang di Inggris Raya sejak Maret 2012, namun baru akan diputar di Spanyol pekan ini.

Kehidupan nyata Iniesta tidak jauh berbeda dengan tokoh Pirata Albino. Jika Pirata Albino berusaha mendapatkan gelar Bajak Laut Terbaik, Iniesta berpeluang mendapat gelar Pemain Terbaik Eropa 2012.

Gelandang 28 tahun itu menjadi salah satu dari tiga finalis calon Pemain Terbaik Eropa 2012. Dua nominasi lainnya adalah rekan setim Iniesta di Barcelona, Lionel Messi, dan bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.

Tampil Sempurna, Barcelona Justru Masih Cemas
 Gelandang Barcelona, Andres Iniesta

Datang Dua Gelandang Baru, Posisi Iniesta Terancam?

Barca datangkan Denis Suarez dan Andre Gomez.

img_title
VIVA.co.id
29 Juli 2016