Karya Muse Jadi Lagu Resmi Olimpiade 2012

Muse (Chris, Matt, Dom )
Sumber :
  • zmemusic.com

VIVAlife - Gelaran Olimpiade 2012, tinggal menghitung hari. Bukan hanya para atlet yang menjadi sorotan. Tapi juga musisi yang lagunya mendapat kehormatan untuk jadi lagu resmi Olimpiade. Adalah lagu berjudul 'Survival' karya Muse terpilih jadi lagu resmi Olimpiade 2012.

Lagu rock yang bernada khas Muse tersebut akan diperdengarkan di stadium, acara televisi, hingga upacara pemberian medali. Bagi band yang terdiri dari Matthew Bellamy, Chris Wolstenholme dan Dominic Howard ini, terpilihnya lagu mereka, merupakan sebuah kebanggaan.

"Kami sangat bangga lagu Muse terpilih oleh komite Olimpiade London jadi lagu resmi untuk Olimpiade London 2012," tulis mereka dalam situsnya, Muse.mu.

Lagu ini ditulis oleh Matt Bellamy. Lirik dan nada dalam lagu, menurut Bellamy, menggambarkan keyakinan dan tekad murni untuk menang.

Muse saat ini sedang sibuk mempersiapkan album keenam mereka "The 2nd Law". Rencananya, album tersebut akan diluncurkan pada September 2012 mendatang.

Prediksi Liga Europa: Atalanta vs Liverpool
Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) Bantargebang

Proyek Pengolahan Sampah Jadi Energi di Bekasi Terancam Gagal Karena Tata Kelola Buruk

Peneliti sustainability Sigmaphi Indonesia, Gusti Raganata secara khusus meminta Pemerintah Kota Bekasi untuk memiliki komitmen tinggi dalam proyek pengelolaan sampah men

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024