Srna: Lawan Spanyol Plus Lawan Wasit

Kroasia VS Spanyol
Sumber :
  • Reuters/Kai Pfaffenbach

VIVAbola - Kapten timnas Kroasia, Darijo Srna tampak masih kecewa dengan kegagalan timnya melaju ke babak perempatfinal Kejuaraan Eropa 2012. Terlebih, Srna menganggap Kroasia tersingkir karena dirugikan sang pengadil lapangan.

Kroasia akhirnya harus gagal melaju ke perempatfinal setelah di laga penyisihan Grup C berhasil ditekuk Spanyol lewat gol tunggal Jesus Navas, beberapa menit sebelum peluit akhir pertandingan.

Yang membuat Srna sulit menerima kegagalan ini yakni permainan atraktif Kroasia sepanjang laga. Meski tak mendominasi jalannya pertandingan, namun justru Kroasia yang mampu menciptakan peluang-peluang yang lebih berbahaya.

Dan itu ditambah dengan keputusan-keputusan wasit yang dianggap Srna merugikan timnya. Bek Shakhtar Donetsk ini mencatat ada dua pelanggaran pemain-pemain Spanyol yang harusnya berbuah penalti.

"Kami telah ditunjukkan oleh tim lain cara untuk melawan Spanyol. Tapi kami lupa mengenai wasit," kata Srna dilansir Soccerway.

"Spanyol harus mengubah cara mereka bermain jika ingin memenangkan Kejuaraan Eropa. Mereka tampak kesulitan saat melawan Italia dan kami. Kami bermain lebih bagus dibanding Spanyol tapi wasit tak memberikan dua penalti. Itu menjadi momen sulit bagi kami."

"Wasit-wasit tidak menghormati kami, meskipun Kroasia dalam enam tahun terakhir telah masuk 10 tim terbaik di Eropa. Jika mereka menemukan situasi yang sama terjadi pada Spanyol pasti mereka akan memberikan mereka penalti," tegas Srna.

Namun, Srna juga menyadari jika perlakuan yang diterima timnya telah menjadi konsekuensi saat melawan Spanyol yang menyandang status juara dunia dan Eropa.  "Ini sebuah masalah bagi negara-negara kecil ketika mereka melawan Spanyol. Saya tidak tahu apa yang dilakukan tim-tim lain untuk mengalahkan mereka. Tapi mungkin kita harus mengganti wasit," tegas bek 30 tahun ini.

Pertandingan Kroasia kontra Spanyol pada Selasa lalu dipimpin oleh wasit Wolfgang Stark. Dan wasit asal Jerman ini memang beberapa kali luput menyimak insiden demi insiden termasuk saat Vedran Corluka ditarik pertahanan Spanyol saat berusaha menyongsong bola hasil sepak pojok. (sj)

Gol Bomber Gaek Selamatkan Spanyol dari Kekalahan
Striker timnas Italia, Lorenzo Insigne (kiri), usai cetak gol.

Italia vs Spanyol Imbang, Thailand Belum Terkalahkan

Berikut hasil lengkap laga internasional malam hingga dini hari tadi.

img_title
VIVA.co.id
25 Maret 2016