Andriy Shevchenko akan Kembali ke Chelsea

Kapten Timnas Ukraina, Andriy Shevchenko
Sumber :

VIVAbola - Kabar mengejutkan datang dari Andriy Shevchenko. Ikon sepakbola Ukraina ini akan kembali ke klub Inggris yang baru saja menjadi juara Liga Champions, Chelsea.

Ya, Sheva akan kembali ke Stamford Bridge, tapi bukan sebagai pemain. Menurut Daily Mail, pemain 35 tahun ini akan bergabung dalam tim pelatih Chelsea untuk musim depan.

Sheva mengaku masih punya rumah di daerah Surrey. Dan ia memang ingin menekuni dunia kepelatihan jika kelak memutuskan untuk pensiun.

Kembalinya Sheva atas permintaan pemilik The Blues, Roman Abramovich sebagai bagian peremajaan klub. Kapten Ukraina ini memperkuat Chelsea era 2006-2009 juga atas permintaan Abramovich.

Sheva memang memutuskan gantung sepatu setelah memperkuat Ukraina sebagai tuan rumah di Euro 2012. Ia telah 105 kali memperkuat Ukraina dan mencetak 46 gol.

Selama berada di Chelsea, Sheva terbilang kurang sukses meski telah tampil 77 kali dan mencetak 22 gol. Ia hanya mampu meraih Piala FA 2007.

Padahal, Sheva didatangkan dari AC Milan dengan transfer £30 juta. Bersama Milan, Shevchenko menjadi Pemain Terbaik Eropa dengan meraih Ballon d’Or 2004.

Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea
Eks bos Chelsea Guus Hiddink

Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?

Pemilik baru Inter Milan menginginkan Hiddink jadi bos sementara.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016