Alasan Podolski Pilih Meriam London

Podolski setelah membela Koln melawan Arsenal pada laga pra-musim lalu
Sumber :

VIVAbola - Pemain anyar Arsenal, Lukas Podolski membeberkan alasannya memilih bergabung di klub berjuluk Meriam London. Bintang timnas Jerman ini punya beberapa alasan yang membuatnya yakin menjadi The Gunners.

Meski nilai transfer Podolski masih dirahasiakan, namun Podolski diyakini dihargai manajemen Arsenal senilai 10,6 juta pounds dan akan menjadi penghuni baru Emirates Stadium pada Juni mendatang. Mantan pemain Koln ini akan menjadi amunisi penting manajer Arsene Wenger menghadapi persaingan musim 2012/2013.

Lalu, kenapa memilih Arsenal? Menurut Podolski, alasan ia bergabung dengan Arsenal karena klub London Utara ini punya seorang Wenger. "Mereka mempunyai warna yang sama seperti Koln. Saya hanya bercanda," kata Podolski dilansir Soccerway.

"Seperti yang telah saya katakan kepada Anda, saya punya banyak tawaran. Tapi saya ingin bermain di sebuah klub papan atas ketika saya meninggalkan Koln. Jika Anda lihat di Arsenal, mereka punya manajer bagus dan mereka punya lingkungan bagus yang dapat dilihat dari tidak adanya berita negatif dalam setahun terakhir."

Gelandang 26 tahun ini juga mengungkapkan kesedihannya harus meninggalkan Koln, klub yang dicintainya hingga saat ini. Namun, keputusannya pergi setelah tiga tahun mengabdi lebih dikarenakan tuntutan karir semata.

"Saya mendapat tawaran dari Arsenal dan klub-klub lain. Saya berpikir keras mengenai apa yang saya inginkan di dalam maupun di luar lapangan dan akhirnya saya lihat Arsenal adalah pilihan terbaik," kata Podolski. (umi)

Wenger Ungkap Alasan Lepas Podolski ke Galatasaray
Striker Lazio, Miroslav Klose (kiri) saat menghadapi Bayer Leverkusen

Striker Gaeknya Mulai Uzur, Lazio Incar Bomber Jerman Lagi

Klose kini sudah tidak subur lagi. Nama pemain Jerman pun jadi incaran

img_title
VIVA.co.id
24 Februari 2016