Babak I, Arsenal Tertinggal dari Norwich

Pemain Arsenal merayakan gol ke jala Norwich City
Sumber :
  • REUTERS/Darren Staples

VIVAbola - Arsenal sementara tertinggal dari Norwich City di babak pertama laga lanjutan Premier League di Emirates Stadium, Sabtu, 5 Mei 2012.

Tampil di hadapan pendukungnya sendiri, The Gunners sempat unggul lebih dulu ketika pertandingan baru berjalan dua menit. Gol tersebut dicetak oleh Yossi Benayoun lewat tendangan lengkungnya dari sisi kiri kotak penalti.

Sayang, keunggulan itu hanya berlangsung 10 menit. Norwich berhasil membalas lewat Wesley Hoolahan. Skor menjadi 1-1.

Permainan Norwich semakin berkembang lepas mencetak gol penyeimbang. Bahkan, pada menit 27, mereka sukses membalikkan kedudukan.

Melalui sebuah serangan balik, Norwich sukses membuat pertahanan Arsenal kelabakan. Grant Holt melepaskan tembakan keras yang sempat mengenai Kieran Gibbs sebelum masuk ke gawang.

Balik tertinggal, Arsenal lalu menggeber serangan. Beberapa peluang didapat di antaranya melalui Gervinho dan Benayoun, sayang upaya mereka tidak membuahkan hasil. Sampai turun minum skor 1-2 untuk Norwich tidak berubah.

Susunan pemain:

Arsenal:
Szczesny, Sagna, Koscielny, Vermaelen, Gibbs, Ramsey, Song, Gervinho, Rosicky, Benayoun, Robin van Persie.

Norwich City: Ruddy, Naughton, Ryan Bennett, Martin, Lappin, Johnson, Howson, Elliott Bennett, Hoolahan, Jackson, Holt.

Oezil Tak Berharap Jadi Kapten Jerman

(art)

Pelatih Arsenal, Arsene Wenger

Wenger Isyaratkan Tak Ada Bek Baru di Laga Pertama Arsenal

Dia mengatakan Arsenal harus mencari solusi internal untuk bek tengah.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016