"Juve Tak Pernah Anggap Inter Musuh"

Giovanni Cobolli Gigli
Sumber :
  • iddialfutbol

VIVAbola - Perang komentar kerap terjadi jelang Derby d'Italia pada Senin, 26 Maret 2012, dini hari nanti waktu Indonesia. Namun kali ini mantan presiden Juventus, Giovanni Cobolli Gigli mencoba mendinginkan suasana.

Cobolli Gigli sangat antusias menyambut duel antara Juventus dengan Inter Milan itu. Dalam hal ini dia mencoba mengingatkan tentang esensi pertandingan itu sendiri.

Jika selama ini banyak kalangan menilai Juventus selalu menganggap Inter sebagai musuh bebuyutan, maka Cobolli Gigli mambatahnya. Menurut mantan orang nomor satu Bianconeri itu yang terjadi sebenarnya ialah Juventus hanya mencoba lebih bergairah ketika berhadapan dengan Inter ketimbang lawan-lawan mereka yang lain.

"Inter tidak pernah dianggap sebagai musuh bebuyutan. Mereka lah yang membuat Juventus lebih bergairah, dan sangat menikmati kemenangan ketimbang saat berhadapan dengan tim lain," ujar Cobolli Gigli.

Meskipun masih setia mendukung Juventus, namun Cobolli Gigli tidak segan untuk mengkritik sikap Antonio Conte dalam beberapa waktu belakangan yang rajin mempertanyakan keputusan wasit. Conte merasa timnya kerap diperlakukan tidak adil. Bahkan sebagai bentuk protes dia sempat menggelar aksi tutup mulut ke media atau biasa disebut Silenzio Stampa.

"Saya pikir seharusnya Conte tidak perlu memperkeruh suasana. Juventus tetap Juventus dan saya akan sangat bangga jika mereka bisa meraih gelar," seru Cobolli Gigli dikutip Football Italia.

Diincar 2 Raksasa Italia, Isco Dibanderol Madrid Rp733 M
Gelandang Manchester United, Paul Pogba

Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus

Juve masih bertanggung jawab atas kebutuhan Pogba.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016