Timnas U-23 Siap Jajal Dua Tim Lokal Hongkong

Rahmad Darmawan dan pemain Timnas U-23
Sumber :
  • antara

VIVAnews - Timnas U-23 Indonesia telah melewati satu laga uji coba di Hongkong dengan hasil gemilang. Selanjutnya, Garuda Muda bersiap menghadapi dua laga lainnya, yakni menghadapi tim Rangers dan Citizen FC.

Pada uji coba perdana di Stadion Sai Tso Wan, Kamis, 15 September 2011, Timnas U-23 mampu mengalahkan Tim Asian Games Hongkong 4-0. Keempat gol timnas U-23 dicetak Patrick Wanggai(2gol), Yongki Aribowo, dan Septia Hadi.

Pelatih Timnas U-23, Rahmad Darmawan cukup gembira dengan penampilan anak asuhnya. Pasalnya, permainan Yongki Aribowo dan kawan-kawan sudah lebih efektif dan hanya menyisakan celah di komunikasi antar pemain saja.

Menurut Rahmad, masih ada dua uji coba yang akan dilalui timnas selama berada di Hongkong. Masing-masing lawan tim lokal, Rangers FC dan Citizen FC.

Hongkong Rangers FC merupakan klub peserta kompetisi dari divisi dua di Hongkong. Musim lalu, klub besutan Mok Yiu Keung ini finish di posisi ketujuh.

Sedangkan Citizen FC merupakan tim asal Divisi Satu Liga Hongkong. Musim lalu Citizen finish di posisi keenam.
 
"Tanggal 19 September lawan Rangers dan 22 September lawan Citizen FC," kata Rahmad lewat pesan singkat kepada VIVAnews, Kamis, 15 September 2011.

Timnas U-23 bertolak ke Hongkong untuk menjalani persiapan jelang SEA Games 2011. Sebanyak 24 pemain diboyong mantan pelatih Persija itu dalam tur kali ini.



Kementan Dorong Pembentukan Koperasi Guna Bantu Petani Banyuasin Kembangkan Usaha
Red Sparks vs Indonesia All Star

Ungkapan Terima Kasih Megawati Usai Red Sparks Vs Indonesia All Star

Megawati Hangestri Pertiwi datang bersama Red Sparks ke Jakarta untuk bertanding melawan Indonesia All Star di Indonesia Arena Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024