Persib Desak PSSI Tetapkan Format Kompetisi

Persib Bandung
Sumber :
  • VIVAnews/Yadi

VIVAnews - Klub Persib Bandung berharap PSSI segera menentukan format kompetisi musim depan serta jadwal pelaksanaannya. Pasalnya hal ini sangat menentukan langkah klub-klub yang akan bertarung, termasuk Maung Bandung.

Sejauh ini Persib memang belum menentukan langkah strategis dalam menghadapi musim depan. Meski baru saja mendapat kucuran dana sekitar Rp 10 miliar dari sponsor, Persib belum juga membentuk kerangka tim untuk musim depan.

Untuk kursi pelatih saja, sampai saat ini masih lowong. Padahal manajemen Maung Bandung sempat menjanjikan akan mengumumkan pelatih baru sepekan setelah Kongres PSSI yang digelar di Solo, 9 Juli 2011 lalu berakhir.

Sayang, pada kenyataannya manajemen tak kunjung menemui titik temu pelatih incarannya, Rahmad Darmawan. Belum jelasnya format kompetisi pada musim depan juga sangat mempengaruhi langkah yang ditempuh oleh Maung Bandung.

"Kami belum tahu format kompetisi yang nantinya ditawarkan PSSI. Tapi sebaiknya memang tidak berlarut-larut dan menimbulkan perdebatan berkepanjangan. Apalagi klub sudah cukup lama menunggu dan kompetisi bisa segera dilaksanakan,” kata Direktur Utama PT PBB, Umuh Muchtar.

PSSI bersama AFC rencananya akan menggelar workshop yang diikuti oleh klub-klub ISL, dan Divisi Utama. Acara yang tidak melibatkan klub-klub dari Liga Primer Indonesia (LPI) ini akan digelar di Jakarta, 3-4 Agustus 2011.

Umuh sangat berharap banyak terhadap pertemuan ini. Sebab menurutnya, langkah klub-klub peserta ISL akan tergantung pada pertemuan ini. "Asalkan pertemuan 3 Agustus besok menghasilkan keputusan yang jelas,” katanya. 

"Mudah-mudahan tidak tertunda lagi dan pertengahan bulan nanti kami sudah memastikan sejumlah keputusan, baik mengenai pelatih maupun pemain mana saja yang dipertahankan dan tidak,” beber Umuh yang mengaku sedang dalam perjalanan menuju Jakarta untuk menghadiri pada workshop besok. (eh)

Persija Kurang Maksimal saat Kalahkan Persis, Ini Alasannya

Laporan Yadi/Bandung

Peluncuran Produk Always On

Gaya Hidup Aktif Masyarakat Dorong Permintaan akan Perangkat yang Sesuai

Seiring dengan hal tersebut, permintaan akan perangkat yang mendukung gaya hidup yang aktif dan produktif semakin meningkat.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024