Sriwijaya FC Gagal Rebut Posisi 3 Besar ISL

Ivan Kolev (dua dari kanan)
Sumber :
  • Antara/Bowo Sucipto

VIVAnews - Kesempatan Sriwijaya FC untuk mengunci posisi ketiga Liga Super Indonesia (ISL) 2010/2011 telah tertutup. Langkah SFC terganjal setelah Arema FC sukses mengalahkan Persisam Samarinda 2-0, Rabu, 15 Juni 2011.

Kemenangan atas Persisam membuat Arema kian kokoh di posisi ketiga klasemen sementara dengan koleksi 49 poin dari 27 laga. Singo Edan hanya terpisah selisih gol saja dari penghuni posisi kedua Persija Jakarta.

SFC berada di posisi kelima dengan koleksi 42 poin dari 26 laga. Dengan hasil ini, Laskar Wong Kito maksimal hanya mampu meraih 48 poin bila mampu menyapu bersih dua laga yang tersisa, yakni lawan Deltras Sidoarjo Kamis, 16 Juni 2011 dan Persela Lamongan Minggu, 19 Juni 2011. Itu juga dengan catatan, Semen Padang gagal merebut kemenangan di dua laga terakhirnya.

Rekam Jejak Luar Biasa Raja Aibon Kogila 821 Hari Jadi Komandan Pasukan Tengkorak Kostrad TNI

Semen Padang kini berada di posisi keempat dengan koleksi 46 poin dari 26 pertandingan. SFC sedikit diuntungkan karena dua laga terakhir SP akan digelar di kandang Persipura (16 Juni) dan Persiwa Wamena (19 Juni)
 
Pelatih SFC Ivan Kolev mengaku tak mau terpengaruh dengan hitung-hitungan ini. Pelatih asal Bulgaria itu memilih tetap fokus menghadapi dua pertandingan yang tersisa. Kolev kini berusaha mengantar SFC ke posisi keempat.

"Prinsipnya saya tidak akan melihat peringkat, tetapi bagaimana membawa SFC masuk empat besar dan meraih posisi terbaik di Liga Super. Saya profesional dan berusaha mempersembahkan  Sriwijaya FC bisa meraih posisi terhormat," kata Kolev kepada VIVAnews, Rabu, 16 Juni 2011.

Kegagalan SFC finish di posisi tiga besar membuat posisi Kolev mulai goyah. Manajemen dikabarkan tengah mencari pengganti Kolev yang dianggap gagal mempertahankan posisi Laskar Wong Kito di kancah Asia.

Organisasi Liga Muslim Dunia Ucapkan Selamat ke Prabowo: Semoga RI Makin Maju

Beberapa nama mulai bermunculan. Salah satunya adalah pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago. Meski demikian, Kolev kembali tak ingin terpengaruh. Mantan pelatih timnas pada Piala Asia 2007 itu mengaku akan tetap bersikap profesional dalam menjalankan sisa kontraknya bersama Laskar Wong Kito.

"Saya tidak merasa terganggu dengan semua isu. Saya tetap profesional danfokus kepada dua pertandingan terakhir untuk mendapatkan 6 poin," katanya.

Pengakuan Erick Thohir dan PSSI soal Kinerja Shin Tae-yong

Kolev juga mengatakan kalau dua laga yang tersisa sangat penting bagi pemain-pemainnya. Sebab, dua pertandingan terakhir nanti adalah arena untuk mengevaluasi para pemain yang layak dipertahankan musim depan.

"Dua laga terakhir ini akan menjadi ajang evaluasi dan penentuan akhir skuad SFC untuk musim depan. Makanya saya sudah jelaskan  paling tidak minimal butuh dua musim untuk bisa membangun skuad yang sempurna dan saya yakin  SFC bisa menjadi juara di musim depan" pungkasnya.

Meski menyisakan dua pertandingan lagi, SFC dikabarkan tengah mencari pengganti Kolev yang dianggap gagal mempertahankan Laskar Wong Kito di pentas Asia. Salah satu kandidat kuat pengganti Kolev adalah Jacksen F Tiago.


Laporan Rasyid Irfandy|Palembang

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya