Vietnam Juara Piala AFF U-16

Vietnam juara Piala AFF U-16
Sumber :
  • VIVAnews/Fajar Sodiq

VIVAnews - Timnas U-16 Vietnam berhasil mengalahkan China PR dengan skor  tipis 1-0 di final Piala AFF U-16. Dengan demikian, Vietnam berhasil menjadi juara dalam laga di Stadion Manahan, Solo pada Minggu, 26 September 2010 malam. Sementara itu, timnas Indonesia menjadi juru kunci dalam laga ini setelah dikalahkan oleh Timor Leste dengan skor 0-2.

Satunya-satunya gol dalam laga final dibuahkan oleh Nguyen Xuan Nam pada menit ke 44 babak pertama dengan memanfaatkan bola rebound. Pertandingan mulai memanas  sejak menit 25 babak pertama.

Pertandingan mulai memanas sejak dikeluarkannya kartu kuning oleh wasit kepada kapten China, Yang Shiyuan. Tensi permainan pun cukup tinggi, dan serangan dari China tetap mendominasi. Salah satu peluang bagus yang tercipta adalah terjadi menit ke 32 ketika terjadi kemelut di depan mulut gawang, akan tetapi Liu Yiming tidak berhasil menyelasaikannya.

Tensi permainan memuncak menjelang menit-menit akhir babak pertama. Saling serang pun terjadi. Serangan dari China memang lebih mendominasi. Meski terbilang sedikit, serangan dari Vietnam terbilang cukup efektif. Terbukti dengan berhasil menjebol gawang China PR.

Gol terjadi ketika, Vitenam melakukan serangan balik. Nguyen Do mencoba melakukan serangan, dan melesakkan gol ke gawang China, akan tetapi bola pun mental. Bola mental ini pun dilesakkan kembali  oleh Nguyen Xuan Nam pada menit ke-44.

Memasuki babak kedua, pertandingan cukup alot dan keras.  Meski tercipta beberapa peluang gol, akan tetapi skor tetap bertahan 1-0 hingga menit ke-90.  Vietnam sebenarnya berhasil menciptakan peluang manis untuk menambah gol melalui tendangan Nguyen Viet Thang, akan tetapi sedikit melebar.

Sementara itu, timnas Indonesia kalah 0-2 dari Timor Leste. Indonesia pun berhasil menjadi juru kunci. Gol Timor Leste diciptakan  pada menit ke-49 babak kedua oleh Fedel Santos De Araujo dan kedua oleh Rogerio Sarmento Seran menit ke-56 babak kedua sehingga kedudukan 0-2 untuk kesebalasan saudara lama Indonesia ini.

Laporan: Fajar Sodiq | Solo

Bumi Resources Minerals Bukukan Pendapatan US$46,63 Juta pada 2023
Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto di acara Musrenbang Jambi 2025

Ketua DPRD Jambi Edi Purwanto Singgung Lahan 3 Ribu Hektare di Musrembang

Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto menyingung terkait dengan lahan di Sungai Penuh yang bisa dimanfaatkan menjadi lumbung ketahanan pangan. 

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024