Liga Champions Asia 2010

Hadapi Jeonbuk, Persipura Irit Amunisi

Persipura Jayapura
Sumber :
  • Banjir Ambarita/VIVAnews

VIVAnews - Persipura tidak membawa skuat terbaiknya saat bertandang ke markas Jeonbuk Motors dalam lanjutan Liga Champions Asia (LCA), Rabu, 14 April 2010. Mutiara Hitam memilih untuk fokus pada sisa laga di Liga Super Indonesia (ISL) 2009/2010.

Peluang Persipura untuk lolos ke babak 16 besar LCA sudah tertutup. Pasalnya, saat ini, Mutiara Hitam masih berada di dasar klasemen tanpa satu poin pun dari 4 laga.

Sebaliknya, Jeonbuk justru bernasib jauh lebih baik. Tim asal Jepang itu sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar bersama Kashima Antlers. Jeonbuk kini berada di peringkat ke-2 dengan koleksi 9 poin dari 4 laga.

Menghadapi kondisi ini, Pelatih Persipura, Jacksen F Tiago memilih untuk meninggalkan beberapa pemain terbaiknya. Tujuannya agar Mutiara Hitam tidak terganggu saat menghadapi sisa pertandingan di Liga Super Indonesia (ISL) 2009/2010.

"Kami tampil baik di liga lokal. Kami juga berharap untuk bisa juara, karena itu saya tidak membawa pemain- pemain terbaik kami sehingga  bisa tetap fokus di liga," kata Jacksen seperti dilansir situs resmi AFC, Selasa, 13 April 2010.

Keputusan ini tentu saja membuat Persipura kembali berpeluang untuk menderita kekalahan telak saat berhadapan dengan Jeonbuk. Apalagi tuan rumah yang turun dengan kekuatan penuh bertekad untuk menang dengan skor sebanyak-banyaknya atas Persipura.

Sekadar catatan, Persipura pada pertamuan pertama dengan Jeonbuk di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, 23 Februari lalu, Mutiara Hitam keok 1-4. Selanjutnya, Persipura dibantai Changcun Yatai FC, 9-0 (9/3) dan kalah 0-5 dari Kashima Antlers (30/3).

Pada pertandingan home kedua di SUGBK, 30 Maret lalu, Persipura juga menyerah 1-3 dari Kashima Antlres. "Sayang sekali, kiprah kami Liga Champions sudah hampir habis. Jika kami masih tampil musim depan, kami akan berusaha untuk lebih baik," tandas Jacksen.

Sementara itu, Jeonbuk berniat menggusur Kashima Antlers dari puncak klasemen Grup F. Karena itu saat bertemu Persipura, tuan rumah tak hanya sekadar mengincar kemenangan. Pasukan Choi Kang-hee juga ingin menjebol gawang Persipura sebanyak-banyaknya.

"Kami akan turun dengan kekuatan terbaik yang kami miliki untuk bisa menang dengan jumlah gol yang banyak. Dalam latihan kami telah fokus pada serangan dan akan berusaha semaksimal mungkin untuk medapat hasil terbaik," kata Choi.

Sejarah Tercipta, Xabi Alonso Bawa Bayer Leverkusen Juara Bundesliga
Ilustrasi Dewan Keamanan PBB

Indonesia Tegaskan Ini ke PBB Respons Pecahnya Perang Iran Vs Israel

Merespons pecahnya perang Iran Vs Israel, Indonesia meminta PBB untuk melakukan sejumlah langkah guna menjaga stabilitas kawasan Timur Tengah.

img_title
VIVA.co.id
15 April 2024