Lolos ke Fase Grup Liga Champions, MU Rilis Jersey Anyar

Bastian Schweinsteiger memakai jersey baru Manchester United
Sumber :
  • Twitter.com/Manchester United

VIVA.co.id - Manchester United memastikan lolos ke fase grup Liga Champions 2015-16 setelah menyingkirkan Club Brugge di babak playoff. MU unggul agregat 7-1 atas wakil Belgia tersebut.

Tak lama setelah memastikan diri lolos, klub berjuluk Setan Merah itu langsung merilis kostum anyar mereka. MU memperkenalkan kostum ketiga tim yang bakal dipakai di ajang Liga Champions.

Desain kostum anyar ini terbilang elegan. Warna hitam mendominasi kostum tim dilengkapi warna oranye untuk strip di lengan dan logo tim.

Rangkuman Momen-momen Penting Duel Liverpool Vs Villarreal

Desain kostum sebenarnya sama seperti kostum utama dan kedua. Namun, terdapat juga pola berwarna abu-abu di bagian dada yang menyala saat mendapat sorotan cahanya.



"Adidas sangat antusias untuk menandai kembalinya tim ke kompetisi utama Eropa dengan memasukkan skema warna dominan hitam, yang pertama kali terlihat pada tahun 1993 dan menjadi ciri utama Manchester United sejak saat itu," demikian pernyataan MU dalam situs resminya.

Harry Maguire Belum Pantas Jadi Kapten Manchester United



Celana pendek untuk kostum anyar ini pun menarik perhatian. MU mengklaim celana ini sangat berbeda. "Celana ini menggunakan grafis yang diambil dari kostum pada awal 1990-an yang dipakai oleh Ryan Giggs," lanjut pernyataan tersebut.

Undian Liga Champions

Gila, Ini Format Baru Liga Champions!

Format baru Liga Champions kaitannya dengan jumlah tim di dalam babak penyisihan grup Liga Champion.

img_title
VIVA.co.id
11 Mei 2022